Pemerintah Kota Magelang Buka 353 Formasi untuk CPNS dan PPPK
Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang, Jawa Tengah, menyediakan 353 formasi untuk Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2021.
Berdasarkan Surat Keputusan Mentri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 843 Tahun 2021 Tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kota Magelang Tahun 2021
Dalam surat keputusan tersebut ditetapkan kebutuhan formasi CPNS dan PPPK Kota Magelang sebanyak 353 Formasi. Dengan rincian 187 Tenaga Guru yang akan ditempatkan di sejumlah Sekolah yang berada di wilayah Kota Magelang. 156 Tenaga Kesehatan yang akan ditempatkan di sejumlah Rumah Sakit, Puskesmas, dan Lab Kesehatan di daerah Kota Magelang. Dan 10 formasi Tenaga Teknis.
Download Surat Edaran Rincian Formasi CPNS dan PPPK kota Magelang